Headlines News :
Home » » Ansor Genuk Galakkan “Jambaninasi”

Ansor Genuk Galakkan “Jambaninasi”

Written By Unknown on Rabu, 05 Desember 2012 | 17.51

Ada beragam cara untuk memeriahkan peringatan hari sumpah pemuda, seperti upacara bendera, musikalisasi puisi, maupun pemutaran film dokumenter tentang perjuangan anak bangsa. Lain lagi dengan Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor  dan Banser Genuk Semarang. Organisasi kepemudaan Ansor dan Banser ini menggelar hajatan berupa pembangunan jambanisasi dan syukuran.

Bertempat di rumah Mulyadi warga Sembungharjo Rt 2 Rw 2 Genuk Semarang, jambanisasi dibuat, Ahad (11/11). Mulyadi merupakan salah satu warga di kecamatan Genuk yang tidak memiliki WC atau jamban. Maka Ansor turut serta mewujudkan kepedulian lingkungan dengan pembangunan jamban.

Masih banyak masyarakat Semarang khususnya wilayah Genuk yang tidak memiliki jamban yang steril, masyarakat sebenarnya memiliki jamban namun masih sangat sederhana yang bisa berakibat banyaknya penyakit. Apalagi sekarang musim penghujan, kata Muhammad Sodri selaku Ketua PAC GP Ansor Genuk.

Jamban menjadi kebutuhan vital yang harus dimiliki setiap rumah tangga, tentu jamban yang memiliki standar kesehatan. Kegiatan jambanisasi ini merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan, apalagi menjadi seorang pemuda sebagai orang yang memiliki tanggung jawab dalam meneruskan gerak pembaharuan bangsa dan negara.

Sumpah pemuda bukan hanya sekedar diperingati tiap tahunnya, namun sebagai pemuda kontribusi apa yang kita bisa berikan bagi negeri ini. Melalui bentuk kontribusi baik kepedulian lingkungan maupun karya pemuda sangat di tunggu oleh masyarakat.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Radio NU Online

ANSORUNA - Ikhtiar Melawan Lupa

×

Popular Posts

PAC GP ANSOR GENUK



 
Support : Warta Madani | Sciena Madani | Ansoruna
Proudly powered by PAC GP Ansor Genuk Semarang
Copyright © 2011. Ansoruna - GP Ansor Genuk Semarang - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template